Raket.id, Charleston, 24 Juni 2021 – Langkah salah satu tunggal putri andalan Merah Putih Aldila Sutjiadi harus terhenti di babak pertama turnamen tenis ITF (International Tennis Federation –red) 60k Charleston yang tengah berlangsung di Amerika Serikat.
![]() |
Aldila Sutjiadi |
Dila, sapaan karib Aldila Sutjiadi, takluk dari petenis putri Yunani, Despina Papamichail melalui duel rubber set pada pertandingan yang digelar di lapangan tanah liat Charleston, Rabu (23 Juni 2021) malam WIB.
Dila langsung menggebrak dan mampu mendominasi jalannya pertandingan di set pertama. Gadis cantik kelahiran tahun 1995 itu mengunci set pertama dengan skor 6-2.
Tertinggal 0-1, Despina Papamichail mencoba bangkit dan bermain lebih agresif. Petenis berperingkat 261 WTA (Women’s Tennis Association –red) itu tidak memberikan kesempatan kepada Dila mengembangkan permainannya. Gempuran-gempuran Papamichail memaksa Dila sering melakukan kesalahn sendiri yang menguntungkan sang lawan. Papamichail menutup set kedua dengan skor 6-3. Kedudukan menjadi berimbang 1-1.
Kejadian serupa juga terjadi di set penentuan. Papamichail yang telah menemukan bentuk permainan terbaiknya, makin digdaya dan berhasil mengendalikan jalannya pertandingan. Petenis berusia 28 tahun itu hanya memberikan 1 game pada Dila. Papamichail yang pada turnamen ini ditempatkan sebagai unggulan kedua, akhirnya menang dengan skor 2-6, 6-3, 6-1, dan memastikan diri melangkah ke babak kedua.
“Sayang Aldila di R-32 harus menyerah 3 set, 6-2 3-6 1-6 dari Seed-2. Lawan memang Clay Court player sehingga Aldila banyak Unforced Error yang menguntungkan lawan. Terima kasih atas perhatian dan dukungannya.” tulis Indriatno Sutjiadi, ayahanda Dila, dalam keterangan pers yang diterima Raket.id seusai pertandingan (23/6).
Kendati kandas di nomor tunggal putri, namun Dila masih memiliki asa di turnamen berhadiah total 60.000 dollar AS atau sekitar Rp 866.673.000,- ini. Itu lantaran dirinya masih akan berlaga di nomor ganda putri, berpasangan dengan petenis Hungaria, Fanni Stollar.
Aldila Sutjiadi/Fanni Stollar yang ditempatkan sebagai unggulan utama, pada babak 16 besar akan ditantang oleh pasangan beda negara, Katarina Jokic dari Serbia dan Jantje Tilbuerger asal Jerman.
Berita & Informasi Tenis Terkini Dapat Disimak di ayotenis.id